1. Pada perayaan HUT RI ke-63 di sekolahku dimeriahkan para artis ibu kota.
2. Sekolah kami yang terletak di depan Pasar Baru.
3. Kami datang agak terlambat. Sehingga kami tidak dapat mengikuti acara pertama.
4. Mahasiswa perguruan tinggi yang terkenal itu menerima hadiah.
5. Tolong yang membawa HP harap dimatikan.
6. Di dalam darahnya mengandung bibit penyakit berbahaya.
7. Meskipun sudah berusaha sungguh-sungguh tetapi ia tetap belum berhasil.
8. Harga minyak dibekukan atau kenaikan secara luwes.
9. Soal itu saya kurang jelas.
10. Sejak dari kemarin ia tidak masuk sekolah.
11. Kedua anak itu saling berlempar-lemparan.
12. Mereka membicarakan daripada kehendak rakyat.
Kesalahan Kalimat Tidak Efektif
1. Subjek didahului kata depan
2. Predikat didahului “yang”
3. Pemakaian kata penghubungtidak tepat
4. Ambigu (makna ganda)
5. Salah nalar
6. Kerancuan
7. Kerancuan
8. Kesejajaran bentuk/pleonasme
9. Subjek ganda
10. Sinonim ganda
11. Makna jamak ganda
12. Kepaduan tidak ada
Kalimat Efektif
1. Perayaan HUT RI ke-63 di sekolahku dimeriahkan para artis ibu kota.
2. Sekolah kami terletak di depan Pasar Baru.
3. Kami datang agak terlambat sehingga kami tidak dapat mengikuti acara pertama.
4. a. Mahasiswa perguruan tinggi yang terkenal itu menerima hadiah. (yang terkenal
adalah perguruan tinggi)
b. Mahasiswa yang terkenal di perguruan tinggi itu menerima hadiah. (yang terkenal
adalah mahasiswa)
5. Tolong HP yang dibawa harap dimatikan.
6. a. Darahnya menandung bibit penyakit berbahaya.
b. Di dalam darahnya terkandung bibit penyakit berbahaya.
7. a. Meskipun sudah berusaha sungguh-sungguh, ia tetap belum berhasil.
b. Ia sudah berusaha sungguh-sungguh tetapi belum berhasil.
8. Harga minyak dibekukan atau dinaikkan secara luwes.
9. Soal itu bagi saya kurang jelas.
10. Sejak dari kemarin ia tidak masuk sekolah.
11. a. Kedua anak itu saling melempar.
b. Kedua anak itu berlempar-lemparan.
12. Mereka membicarakan kehendak rakyat
No comments:
Post a Comment